Daftar Isi
- 1 1. Kinerja sistem operasi iPhone cenderung lebih cepat daripada Android
- 2 2. Kamera iPhone jernih dan merupakan salah satu yang terbaik di pasaran
- 3 3. Tidak seperti Android, iPhone tidak memiliki banyak bloatware yang memenuhi storage space-mu
- 4 4. Fitur fingerprint di iPhone lebih baik dan peka daripada Android
- 5 5. iPhone tidak lebih rentan terhadap malware dibandingkan Android
1. Kinerja sistem operasi iPhone cenderung lebih cepat daripada Android
SRB TEKNO – Tom’s Guide pada April lalu membandingkan kecepatan antara iPhone XS dan Samsung Galaxy S10 Plus yang menggunakan Snapdragon 855 untuk mengukur performa secara keseluruhan. Selisihnya memang tipis, tetapi iPhone membuktikan dirinya jauh lebih cepat dibandingkan dengan handphone Android lainnya.
2. Kamera iPhone jernih dan merupakan salah satu yang terbaik di pasaran
Beberapa handphone Android terbaru memang menawarkan kamera dengan kualitas yang luar biasa. Namun kamu baru bisa mendapatkannya di produk high-end yang harganya mahal, seperti Samsung Galaxy S10 Plus, Google Pixel 3, dan Huawei P30 Pro.
Lain halnya dengan iPhone. Kamu pun bisa mendapatkan kualitas kamera yang bagus di iPhone jenis lama. Jadi jika kamu menyukai fotografi, suka selfie, dan mementingkan kualitas kamera, sebaiknya kamu memilih produk keluaran Apple tersebut
Bloatware adalah aplikasi bawaan yang sudah terpasang secara otomatis di dalam handphone. Kamu akan banyak menjumpainya ketika membeli Android. Sedangkan ketika kamu memilih iPhone, kamu tidak akan menemukan satu bloatware pun di dalamnya. Apple memang menyertakan aplikasi dari manufaktur, tetapi kamu bisa memilih mau memasangnya atau tidak.
4. Fitur fingerprint di iPhone lebih baik dan peka daripada Android
Kini semakin banyak smartphone yang menggunakan fingerprint sebagai penguncinya. Namun, dilansir dari The Richest, hingga saat ini belum ada merek lain yang bisa menandingi TouchID dari Apple. Fitur tersebut memiliki tingkat kepekaan yang tinggi sehingga kecil kemungkinannya untuk diretas.
5. iPhone tidak lebih rentan terhadap malware dibandingkan Android
Berdasarkan laporan PulseSecure pada tahun 2014, hasil menunjukkan bahwa 97 persen malware menargetkan Android. Ini karena sistem operasi buatan Google tersebut menawarkan sistem open source, di mana pengguna bisa memodifikasinya sesuai keinginan masing-masing. Walaupun iPhone lebih ketat dan kaku, kemungkinan untuk terserang malware sangat kecil